Leny Hasanah- Program Wakaf Kitab

Wakaf mushaf jaibi HSI BERBAGI memberikan kemudahan bagi para santri di Islamic Centre Kepualauan Mentawai. Foto-foto; Dok HSI BERBAGI
Jawa Tengah, hsi.berbagi.id- Kegembiraan menyelimuti para santri penghafal Al-Qur’an di Islamic Centre Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat. Mereka menjadi salah satu penerima manfaat Program Wakaf Kitab HSI BERBAGI tahun 2024. Hadiah mushaf jaibi yang diterima sangat memudahkan mereka saat membawa Al-Qur’an ke mana pun pergi.
“Semoga mushaf ini dapat membantu mereka menjaga hafalan dengan lebih baik. Kami juga berharap makin banyak santri lain yang mendapatkan manfaat dari Program Wakaf Kitab HSI BERBAGI,” kata Irwan Rusda, pemohon bantuan wakaf kitab sekaligus santri HSI AbdullahRoy dalam testimoni tertulisnya setelah menerima kiriman 45 Al-Qur’an Utsmani cetakan Madinah.
Di berbagai daerah lain, manfaat program ini juga sangat dirasakan. Di Lampung Selatan, misalnya, bantuan iqra dari HSI BERBAGI telah mendukung proses pembelajaran di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ).
“Alhamdulillah, Iqra dari HSI BERBAGI sangat membantu anak-anak dalam belajar. Mereka menyukainya, karena tampilannya yang berwarna-warni. Qadarullah, masih banyak warga di sini yang belum bisa membaca Al–Qur’an,” ujar salah satu pengelola TPQ di Lampung Selatan.
Hal serupa juga dirasakan oleh santri di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat.
“Masyaallah tabarakallah. Luar biasa sekali rasanya, sampai ada teman yang berkata, ‘Jauh sekali HSI BERBAGI sampai ke desa kami’. Kami bersyukur dan bahagia anak-anak di pelosok desa ini akhirnya bisa menerima dan merasakan bantuan HSI BERBAGI berupa Al-Qur’an dan Iqra milenial. Jazaakumullaahu khairan para muhsinin dan Tim HSI BERBAGI. Allah sebaik-baik pemberi balasan,” kata Basri Hasan, pemohon dari NTB.
Membaca ungkapan rasa syukur dari para penerima manfaat, tentu saja memberikan kebahagiaan tersendiri. Lihatlah, wahai para muhsinin! Donasi terbaik yang Anda infaq-kan di jalan Allah, akan mengalirkan pahala jariyah. Dan, kini menjadi sumber kebaikan dengan membawa manfaat besar bagi saudara-saudara kita. Biidznillah.
Realisasi Wakaf Kitab Tahun 2024

Dalam kiprahnya membantu umat dan menyabarkan ilmu, sepanjang tahun 2024 Tim Program Wakaf Kitab HSI BERBAGI telah menyalurkan sebanyak 3.093 kitab, terdiri dari 1.940 mushaf/Al-Qur’an, satu Al-Qur’an Braile, 1.027 iqra, dan 125 kitab ulama.
Program ini melayani 72 pemohon, baik dari lembaga maupun individu yang tersebar di berbagai penjuru Indonesia. Total dana yang telah disalurkan mencapai Rp136.495.290,00.
Ketua Program Wakaf Kitab HSI BERBAGI, Joko Abu Umar mengungkapkan, program tahun 2024 dibuka sejak Januari dan berakhir pada Desember 2024. Program ini menjangkau santri HSI AbdullahRoy, asatidz/asatidzah, serta masyarakat yang membutuhkan atau ingin menyalurkan wakaf kitab kepada pihak yang lebih membutuhkan.
Perjalanan menyebarkan wakaf kitab bukan tanpa hambatan. Dibalik kesuksesan program, Joko mengakui ada beberapa kendala, di antaranya waktu tunggu yang lama, yakni sekitar tiga bulan untuk mencetak mushaf di penerbit. Ketika mempertimbangkan penerbit lain, perbedaan harganya terlalu signifikan.
Selain itu ada waktu tunggu tambahan untuk mencetak Iqra, kesulitan mencari Verifikatur Lapangan (VL) untuk memverifikasi berkas pemohon, keterbatasan jumlah personel PIC yang membantu menangani program, serta pemasangan stiker HSI pada Al-Qur’an yang akan didistribusikan.
Untuk menyikapi permasalahan tersebut, Joko telah mengusulkan beberapa solusi strategis, yakni pemesanan khusus mushaf dan Iqra ke penerbit dengan tambahan satu lembar keterangan wakaf dari HSI BERBAGI.
Selain itu, verifikasi pemohon juga dapat dilakukan secara online melalui kerja sama dengan beberapa lembaga atau yayasan di Yogyakarta untuk mempercepat proses verifikasi.
“Namun hal ini akan di diskusikan lebih lanjut dengan seluruh tim. Juga penambahan personel PIC yang juga merangkap VL secara online,” kata Joko kepada hsi.berbagi.id di Jawa Tengah.
Semangat Berjuang di Jalan Allah

Tantangan dalam pelaksanaan dan menjalankan Program Wakaf Kitab pastinya selalu ada. Namun, semangat tim HSI BERBAGI tetap tinggi. Melihat kebahagiaan para penerima manfaat menjadi penyemangat tersendiri. Setiap Infaq yang diberikan oleh para muhsinin telah membawa dampak besar bagi banyak orang, menjadi ladang amal jariyah yang pahalanya insyaallah akan terus mengalir.
HSI BERBAGI mengajak para muhsinin untuk terus berpartisipasi dalam program ini. Setiap lembar mushaf yang dibaca dan setiap halaman buku Iqra yang dipelajari akan menjadi investasi akhirat yang tidak ternilai. Semoga kebaikan ini terus berlanjut dan semakin banyak yang merasakan manfaatnya.
“Dengan berakhirnya tahap ketiga pada Desember 2024, insyaallah program ini kembali dibuka. Mohon doanya!,” tutup Joko penuh semangat.(sbn)